Republiktimes.com – Bupati Halmahera Timur (Haltim), Ubaid Yakub, berhasil membawa sejumlah dampak positif dan kemajuan bagi daerah yang dipimpinnya, dalam periode pertama memimpinnya.
Selain berhasil menurunkan angka kemiskinan, di sisi lain, bersama Wakil Bupati Anjas Taher, Ubaid Yakub berhasil meningkatkan indeks pembangunan manusia (IPM) di Haltim.
Dilansir dari tribunternate.com, Ubaid Yakub berhasil meningkatkan IPM di Haltim. Di mana diketahui terjadi peningkatan IPM yang sangat signifikan, yakni 67% pada awal 2021 dan meningkat jadi 69,48% di awal 2024.
“Dilihat dari ukuran dan level Provinsi Maluku Utara, Halmahera Timur berada pada urutan ke 6 dari 10 kabupaten kota,” ujar Ubaid Yakub.
IPM sendiri merupakan indikator penting untuk mengukur keberhasilan dalam upaya membangun kualitas hidup manusia (masyarakat/penduduk). Selain itu, IPM juga dapat menentukan peringkat atau level pembangunan suatu wilayah/negara.
IPM mengukur capaian pembangunan manusia berbasis sejumlah komponen dasar kualitas hidup yang dibangun melalui pendekatan 3 dimensi dasar. Dimensi tersebut mencakup umur panjang dan sehat; pengetahuan, dan kehidupan yang layak.
Adapun klasifikasi IPM menurut (BPS, 2014), dikatakan rendah jika IPM ≤ 60, sedang 60 – 70, tinggi 70 – 80, dan sangat tinggi ≥ 80. Dari data tersebut, tentu peningkatan IPM sebesar 69,48% di awal 2024, adalah bukti keberhasilan Ubaid Yakub dalam memimpin Haltim.
Lantaran, peningkatan IPM mencerminkan berbagai upaya dan investasi yang telah dilakukan oleh pemerintah daerah, lembaga terkait, serta partisipasi aktif masyarakat, dalam meningkatkan akses dan kualitas layanan pendidikan yang lebih baik.