Peduli pendidikan, Ubaid-Anjas komitmen beri bantuan biaya awal masuk SMA-Kuliah

Republiktimes.com – Pasangan Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Nomor Urut 2, Ubaid Yakub dan Anjas Taher (Ubaid-Anjas), dikenal sebagai pemimpin yang berkomitmen meningkatkan sumber daya manusia (SDM) di Halmahera Timur (Haltim).

Dalam visi ‘Halmahera Timur Berbenah Menuju Transformasi Berkemajuan’, Ubaid-Anjas memiliki beberapa program yang berorientasi di bidang pendidikan. Selain program menciptakan ‘1 dokter 1 kecamatan’, Ubaid-Anjas juga berkomitmen untuk memberikan biaya bantuan di awal masuk pendidikan, utamanya di tingkat SMA-Kuliah.

Hal itu disampaikan Ubaid Yakub langsung, saat menemui ribuan pendukung, simpatisan dan relawannya, dalam Kampanye Akbar Ubaid-Anjas, di Desa Bicoli, Kec. Maba Selatan. Di mana dalam kampanye tersebut, Ubaid-Anjas juga ditemani oleh pimpinan partai koalisi.

Mendengar akan hal tersebut, warga pun menyambut antusias. Sebab, Ubaid Yakub menegaskan, bahwa bantuan awal masuk SMA dan Kuliah, termasuk program prioritas dari sejumlah program yang tengah direncanakan.

“Pendidikan SMA bukan lagi tanggung jawab kabupaten. Tapi Ubaid-Anjas akan berikan bantuan biaya awal masuk SMA, termasuk awal masuk S1,” tegas Ubaid Yakub.

Karenanya, Ubaid Yakub meminta, agar masyarakat dapat membantu untuk merealisasikan komitmen tersebut. Dengan bersama mendukung, memilih dan mengawal Ubaid-Anjas, dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Haltim 2024.

“Jangan lupa, 27 November torang coblos Nomor Urut 2,” pungkas Ubaid Yakub.

Share this post :

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Share on pinterest
Pinterest