Republiktimes.com – Pasangan Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Nomor Urut 2, Ubaid Yakub dan Anjas Taher (Ubaid-Anjas), terus bergerak untuk memaparkan visi dan misi-nya, dalam menatap Pemilihan Bupati (Pilbup) Halmahera Timur (Haltim) 2024.
Seperti saat Pasangan Petahana tersebut, memaparkan visi dan misi-nya, dalam ‘Debat Publik Pertama’, yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Haltim, pada Rabu (16/10/2024).
Ubaid Yakub menyampaikan, bahwa dalam Pilbup Haltim ini, dirinya bersama Sang Wakil, Anjas Taher, hanya memiliki satu komitmen penuh, yakni menuntaskan pembangunan yang belum terselesaikan di periode pertama memimpinnya.
Mengambil Visi ‘Halmahera Timur Berbenah Menuju Transformasi Kemajuan’, Ubaid Yakub pun mencoba menjelaskan dan menjabarkannya. Di mana visi ‘Berbenah’ yang dimaksud adalah upaya untuk melanjutkan kerja-kerja yang telah dilakukan pada periode pertama.
“Berbenah Halmahera Timur ini memiliki tiga akronim, yakni Berani, Bersih dan Amanah,” tegas Ubaid Yakub.
Tak cukup hanya itu, di mana dari tiga kata tersebut, juga memiliki sebuah akronim. Mulai dari kata ‘Berani’, dalam mengambil langkah inisiatif, inovatif dan transformatif dalam rangka program kerja lima tahun ke depan.
Kemudian ‘Bersih’, berupaya untuk Haltim bersih dalam tata kelolah pemerintahan. Hingga ‘Amanah’, yang akan tetap ber-amanah dalam setiap pelayanan kepada publik.
Dan yang tak kalah pentingnya, lanjut Ubaid Yakub, di dalam visi besar tersebut, pihaknya bersama Anjas Taher, memiliki 5 Misi besar untuk membangun Halmahera Timur, di antaranya:
1. Mewujudkan terpenuhinya SDM Halmahera Timur
2. Mewujudkan penguatan fiskal daerah melalui pemanfaatan sumber daya alam untuk mendorong produktivitas ekonomi kerakyatan
3. Mewujudkan peningkatan tata kelola birokrasi pemerintahan daerah serta hukum yang bersifat aspiratif, inovatif, dan transformatif
4. Memperkuat ketahanan sosial-budaya, kearifan lokal dan pelestarian lingkungan hidup yang berkelanjutan
5. Mewujudkan pengembangan infrastruktur dasar, konektivitas dan aksesibilitas antar wilayah secara merata dan berkualitas