Ubaid Yakub resmikan Jembatan Kali Beb, pintu masuk Haltim lewat Maba Selatan

Republiktimes.com – Bupati Halmahera Timur (Haltim), Ubaid Yakub, baru saja selesai melakukan acara peresmian pembangunan infrastruktur, buah kerja kerasnya selama ini. Adalah Jembatan Kali Beb, di Kec. Maba Selatan, yang menjadi objek dalam acara peresmian tersebut.

Adapun acara peresmian jembatan ditandai dengan penandatanganan prasasti, dan dilanjutkan dengan pengguntingan pita, pada Selasa (23/07/2024).

Tak sendiri, dalam acara peresmian jembatan tersebut, Ubaid Yakub turut didampingi oleh Kepala Dinas PUPR Haltim, Rivolino Merbas. Sertai sejumlah Pimpinan OPD, Camat Maba Selatan, Kepala Desa se-Maba Selatan, Tokoh Agama serta masyarakat dari Desa Sil dan Desa Sowoli.

Dalam acara peresmian tersebut, Ubaid Yakub tak lupa menyampaikan, betapa pentingnya kehadiran Jembatan Kali Beb di Haltim. Lantaran, jembatan tersebut merupakan pintu masuk bagi siapa saja yang akan memasuki Haltim melalui Maba Selatan.

“Ketika ada yang masuk di gerbang Maba Selatan, maka di situ mereka akan menemukan sesuatu. Dan sesuatu itu adalah jembatan yang akan sama-sama kita lewati bersama,” ujar Ubaid Yakub.

Selain itu, Ubaid Yakub turut mengenang atas terealisasinya jembatan tersebut. Di mana jembatan tersebut merupakan buah pikiran yang brilian dari mendiang bupati sebelumnya, yakni Ir. Muhdin, bahwasannya harus ada sesuatu yang wah, ketika orang dari mana saja memasuki gerbang Maba Selatan.

“Itulah kenapa semua orang mempercayakan dirinya bersama Anjas Taher. Maka diwujudkanlah cita-cita itu dengan hadirkan jembatan, meski masih jauh dari apa yang diharapkan,” ungkap Ubaid Yakub.

Tak lupa, Ubaid Yakub turut memberikan apresiasi tinggi, terhadap masyarakat Maba Selatan, atas selesainya pembangunan Jembatan Kali Beb tersebut. Di mana seluruh masyarakat Mana Selatan, khususnya dari Desa Sil dan Desa Sowoli, yang terlibat aktif dalam membantu pembangunan jembatan.

“Tanpa konstribusi dari masyarakat, tentu pembangunan jembatan ini tidak akan selesai. Maka saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat Maba Selatan,” pungkasnya.

Share this post :

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Share on pinterest
Pinterest